Apakah kamu termasuk pengguna layanan penyimpanan di awan (cloud storage) dari Microsoft "OneDrive"? Selalu mengunggah hasil foto dari kamera Nokiamu ke OneDrive? Jika iya, maka kali ini kamu dapat mengurangi kekhawatiran akan penuhnya penyimpanan di OneDrive.
Hari ini Microsoft mengumumkan bahwa kapasitas penyimpanan default pada OneDrive akan ditingkatkan Dari yang semula 7GB, menjadi 15GB. Jika kamu menggunakan fitur upload foto otomatis di Nokia Lumia, kamu akan mendapatkan total 18GB kapasitas di OneDrive. Untuk pengguna Nokia X, jika kamu baru saja mendaftar ke OneDrive, kamu akan memiliki kapasitas 15GB + 10GB di OneDrive. Cukup banyak untuk menampung hasil foto resolusi tinggi dari Nokia Lumia dengan kamera PureView, dan hasil foto selfie dari Nokia XL.
Untuk pengguna layanan Office 365, akan mendapatkan kapasitas penyimpanan sebesar 1TB (atau setara dengan 1000GB) per orang (maksimal lima orang, dan tergantung dari jenis paket Office 365 yang dipakai). Harga untuk menambah kapasitas juga berkurang sampai 70%. Untuk 100GB, kamu hanya perlu membayar sekitar IDR 24.000 (dari yang sebelumnya IDR 90.000) dan untuk 200GB hanya sekitar IDR 48.000 (sebelumnya IDR 138.000).
Peningkatan kapasitas ini akan dimulai pada bulan depan. Semua penyimpanan akan otomatis bertambah, dan biaya penambahan kapasitas akan berubah dengan harga baru yang lebih murah. Semoga sebelum lebaran ya, supaya cukup untuk menampung semua foto libur lebaran. :)
Sumber: OneDrive Blog
Update Terkait: Peningkatan Kapasitas Penyimpanan di OneDrive - 15GB Untuk Semua & 1TB Untuk Pelanggan Office 365
- Promo Spesial Nokia Lumia 930 di Indonesia
- Flash Mob Challenge: House Hunter - Tantangan Dari HERE Maps Indonesia Behadiah Ratusan Ribu Rupiah
- Update Peta Offline Nokia "HERE Maps" untuk Nokia Lumia & Android
- Microsoft Devices Memperkenalkan Nokia Lumia 730 Dual SIM di Indonesia
- Ucapkan Salam Kepada Brand Baru, Microsoft Lumia.
- "Microsoft Lumia" Resmi Menggantikan Brand Ponsel Nokia Lumia
- Aplikasi Nokia "HERE Maps" @HERE Kini Tersedia Untuk Smartphone Android
- Aplikasi Navigasi "HERE" Dari Nokia Kini Tersedia Di Samsung Galaxy Apps Store
- Segera Hadir, Flipboard Untuk Semua Nokia Lumia Windows Phone 8.1?
- Penjualan Perdana Nokia Lumia 530 Dual SIM Indonesia - Harga Resmi & Promo
- Selamat Datang Nokia X2 Dual SIM di Indonesia
- Nokia X2 Dual SIM Sudah Dijual di Website @Dinomarket
- Nokia Lumia 530 Dual SIM Sudah Tersedia Di Website Resmi @ErafoneStore - Harga Resmi & Promo
- Pre Order Microsoft Lumia 535 Dual SIM di Indonesia
- Pre Order Lumia 535 Dual SIM Mulai Tanggal 28 November 2014