Melalui wawancara yang diadakan Nokia Conversations pada artikel kami beberapa waktu lalu, pihak Microsoft mengatakan bahwa ponsel dengan branding baru "Microsoft Lumia" akan dirilis dalam waktu dekat. Hari ini, muncul beberapa foto Lumia baru dengan branding Microsoft lewat sertifikasi Cina, TENAA.
Dikutip dari Windows Central, foto yang dipercaya sebagai Lumia dengan kode seri RM-1090 ini sebelumnya sudah mendapatkan sertifikasi resmi FCC bulan lalu. Kini, ponsel yang dipercaya sebagai Lumia dual-SIM tersebut telah terlihat wujudnya melalui website TENAA.
Dari ketiga foto di atas, terlihat bahwa Lumia ini memiliki desain yang sesuai dengan Nokia Lumia baru, seperti Lumia 530 dan Lumia 630. Pada bagian depan, terlihat tersedianya kamera depan dan absennya tombol back, Windows dan search, mengindikasikan bahwa Lumia ini menggunakan tombol virtual pada layar. Tidak terlihat adanya tombol kamera, yang mengindikasikan Lumia ini akan menjadi Lumia yang ramah di kantong. Di bagian belakang terdapat sebuah kamera dengan single LED flash, dan sebuah speaker pada bagian bawah-tengah.
Windows Central mengatakan, Lumia ini akan memiliki dimensi yang mirip dengan Nokia Lumia 830, dengan layar beresolusi qHD (960x540), dan jaringan HSDPA. Jika memang spesifikasi ini benar, nampaknya Lumia ini adalah suksesor Nokia Lumia 625. Dan dengan kabar dimensi yang kurang lebih sama dengan Lumia 830, diperkirakan Lumia ini akan memiliki layar berukuran 4.7" - 5", menjadi Lumia dengan harga terjangkau dan berlayar besar, seperti Lumia 625.
Apakah ponsel ini akan menjadi Lumia pertama dengan branding Microsoft setelah ponsel Nokia berganti merk menjadi "Microsoft Lumia"? Kita nantikan informasi resminya dari Microsoft Mobile Devices. Bagaimana menurutmu dengan Lumia RM-1090 ini?
Sumber: Windows Central, Weibo
Update Terkait: Foto Lumia Pertama Dengan Branding Microsoft Muncul
- Foto Terbaru 'Selfie Phone' Nokia Lumia 730 & Lumia 735 Beredar Satu Minggu Sebelum Perilisan
- Nokia Lumia 730 Sudah Mendarat di Indonesia?
- Microsoft Merilis Undangan Acara Pers 4 September 2014 - Akan Merilis Lumia 730 & 830?
- Rumor Foto Terbaru dan Detil Spesifikasi Nokia Lumia 730 "Superman"
- Rumor Foto Nokia Lumia 730 - Penerus Lumia 720 Dengan Kamera Depan Lima Megapiksel
- Nokia Lumia 530 dengan Windows Phone 8.1 Muncul di Website Ritel Vietnam
- (Rumor) Foto Nokia Lumia 530 - Penerus Nokia Lumia 520 Dengan Windows Phone 8.1
- (Rumor) Foto Terbaru Nokia Lumia 830 - Dengan Branding "Nokia by Microsoft"
- Rumor Foto Nokia Lumia 830 - Penerus Lumia 820 Dengan Windows Phone 8.1
- "Green With Envy" - Teaser Seri Baru Nokia X Platform?
- Nokia Akan Merilis Lumia Windows Phone 8.1 Dengan Kamera Depan 5 Megapiksel
- Foto Terbaru Nokia Lumia 630 Dengan Windows Phone 8.1
- Lagi, Bocoran Gambar Nokia Lumia 630
- Update "Xbox Music" Untuk Lumia Windows Phone
- Gameloft Rilis Game Puzzle "Pastry Paradise" Untuk Lumia Windows Phone